Upaya Untuk Meningkatkan Keseimbangan Tubuh Anak Usia 5-6 Tahun Melalui Media Papan Titian

Main Article Content

Hilman Mangkuwibawa
Teti Ratnasih
Siti Robiah

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh hasil penelitian pra-siklus yang menunjukkan bahwa perkembangan keseimbangan anak di kelompok B RA Permata Ilmu rendah terbukti pada saat melakukan pemanasan sebelum pembelajaran dimulai, masih ada beberapa anak yang terjatuh pada saat pemanasan dan kegiatan fisik.  Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui 1) Tingkat keseimbangan anak sebelum dilakukannya kegiatan berjalan di atas papan titian. 2) Proses penerapan kegiatan berjalan di atas papan titian dengan menggunakan media papan titian. 3) Tingkat keseimbangan anak setelah dilakukannya kegiatan berjalan di atas papan titian pada setiap siklus di Kelempok B RA Permata Ilmu Cikadut Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan menggunakan metode Penelitian Tindakan Kelas (PTK) dengan pendekatan model Kemmis dan Mc Taggart. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan teknik observasi dan teknik unjuk kerja. Berdasarkan hasil penelitian menunjukan: 1) tingkat keseimbangan anak sebelum menggunakan media papan titian sangat rendah yaitu dengan nilai rata-rata 39,10 dengan kategori belum berkembang. 2) Proses pelaksanaan kegiatan menggunakan media papan titian aktivitas guru pada siklus I memiliki nilai rata-rata 75% dan pada siklus II memiliki nilai 95% dengan kategori berkembang sangat baik. Sedangkan aktivitas anak pada siklus I memilliki nilai rata-rata 77,40% dan pada siklus II mengalami peningkatan dengan nilai ratarata 92,11% dengan kategori berkembang sangat baik. 3) Tingkat keseimbangan anak setelah dilakukannya media papan titian mengalami peningkatan pada setiap siklusnya yaitu pada siklus I kesimbangan anak memiliki nilai rata-rata 66,75% dengan kategori mulai berkembang (MB) dan pada siklus II memiliki nilai rata-rata 81,67% dengan kategori berkembang sesuai harapan (BSH). Dengan artian bahwa kegiatan berjalan di atas papan titian dapan meningkatkan tingkat keseimbangan anak di Kelompok B RA permata ilmu Cikadut Bandung.

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

References

Arikunto, S. (2010). Metode peneltian. Jakarta: Rineka Cipta.

Arikunto,S. 2013. Prosedur penelitian. Jakarta. Rineka cipta

Arikunto,S.1992. Prosedur penelitian suatu pendekatan praktek. jakarta. rineka Cipta

Aqib, Zainal. Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: Yrama Widya

Emzir. 2017. Metodologi penelitian pendidikan kuantitatif dan kuantitatif. Depok. Rajawali pers

Faruq, M. M. (2007). 100 permainan kecerdasan kinestetik. Grasindo.

Fatmawati, F. A. (2020). Pengembangan Fisik Motorik Anak Usia Dini. Caremedia Communication.

Freeman, Joan, dan Utami, Munandar. 2001. cerdas dan cemerlang. jakarta: PT Gramedia pustaka Indonesia.

Hayati, A. (2013). Penerapan Model Pembelajaran Siklus Belajar (Learning Cycle) Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Ipa Siswa Kelas IV SD Negeri 99 Pekanbaru.

Hayati, T.(2013). Evaluasi Pembelajaran. Bandung: CV Insan Mandiri

Hurlock (1977) perkembangan anak jilid 1 (five ed)alih bahasa: Dr. Med Meitasari Tjandras, Dra Muslichah Zakasih, Jakarta : Erlangga

Hurlock, E. B. (1978). Child growth and development. Tata McGraw-Hill Education.

Izzaty, R. E. (2005). Prediktor permasalahan perilaku anak usia TK (Doctoral dissertation, Universitas Gadjah Mada).

Kurikulum Taman Kanak-kanak 2010

Ma’mun, A., & Saputra, Y. M. (2000). Perkembangan gerak dan belajar gerak. Jakarta: Depdikbud.

Masnur Muslich, melaksanakan PTK itu mudah, (Jakarta: Bumi aksara,2011) hal 8

Moeslichatoen. 2004. Metode Pengajaran Di Taman Kanak-kanak.Jakarta. Rineka Cipta

Mulyasa, E. (2014). Guru dalam implementasi kurikulum 2013. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Mulyasa, E. (2010). Praktik Penelitian Tindakan Kelas. Bandung: Remaja Rosdakarya

Montolalu. 2009. Bermain dan Permainan Anak. Jakarta. Universitas Terbuka

Mutohir T.C, (2002), Gagasan-gagasan Tentang pendidikan jasmani dan olahraga, Surabaya, UNESA university Press

Nisak, Z. (2013). Analisis SWOT untuk menentukan strategi kompetitif. Jurnal Ekbis, 9(2), 468-476.

Purwanto. 2010. Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pusat Belajar

Purwanto, Ngalim. (2016) Prinsip-prinsip dan Teknik Evaluasi P$engajaran.. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya

Rahyubi, H. (2012). Teori-teori belajar dan aplikasi pembelajaran motorik. Bandung: Nusa Media.

Riska Lasmaida, Meningkatkan Keseimbangan Dinamis Melalui Berjalan Diatas Garis Lurus di Tk A Aba Krajan Yogyakarta.Jilid 7 Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini,

Sanjaya, Wina. 2009. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta : Kencana Prenada Media Group

Sanjaya, Wina. (2009). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Prenada Media Grup

Saputra, yudha dan Rudyanto (2004) pembelajaran kooperatif untuk meningkatkan keterampilan anak TK

Slamet,S. (2005). Konsep dasar pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta. Departemen Pendidikan Nasional Direktorat jendral Pendidkan Tinggi

Suyanto, Slamet (2005) Pembelajaran Untuk Anak TK. Jakarta: Depdiknas, Dikti Soemiarti, Patmonodewo. (2003) Pendidikan Anak Prasekolah. Jakarta: Rineka Cipta

Sujiono, Yuliani Nurani, and Bambang Sujiono. (2010). "Bermain kreatif berbasis kecerdasan jamak." Jakarta: Indeks 76.

Sugiyono. (2011). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta

Sugiyono. (2013). Metode Penelitian kuantitatif, kualitatif R&D. Bandung: Alfabeta

Sukamti, E. R. (2007). Kontribusi mata kuliah pendukung bukan prasyarat terhadap nilai perkembangan motoric pada mahasiswa angkatan tahun 2007.

Syah. M. (2012). Psikologi Pendidikan.Bandung : PT. Remaja Rosdakarya

Ulfah Maulidya, Suyadi. (2013). Konsep Dasar PAUD. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

UU Sisdiknas no. 20 Tahun 2003

U.Z. Mikdar, (2006) Hidup Sehat: Nilai Inti Berolahraga, Jakarta, Direktorat Jendral Pendidikan Timggi, Departemen Pendidikan Nasional

Wiriatmaja. Rochiati. 2008. Metode Penelitian Tindakan Kelas.Bandung. Remaja Rosdakarya

Yani, M & Gracinia, J. (2007). Mengembangkan kemampuan dasar balita dirumah kemampuan fisik, seni dan manajemen diri. Jakarta. PT. Elex media komputindo

Yoni, Acep. 2010. Menyusun Penelitian Tindakan Kelas. yogyakarta. Familia Pustaka Keluarga

Yusuf, Syamsu. (2001). Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Zulkaidah. (2007). Pendidikan Jasmani dan Kesehatan. Jakarta. Yudhistira.